YZF-R15 MY 2017 Launching Internal, Rossi Sebut Fitur Assist & Slipper Clutch!

Akhirnya YZF-R15 MY 2017 resmi dirilis oleh Yamaha Indonesia. Ikut hadir dua pembalap Movistar Yamaha Valentino Rossi dan Maverick Vinales di atas panggung. Keduanya kompak menggunakan wearpack balap MotoGP memperkenalkan R15 MY 2017 dengan seabrek fitur unggulan yang tidak dimiliki kompetitor antara lain suspensi USD, assist & slipper clutch dan tentu saja variable valve actuation (vva). Jasik, ini sport 150 tapi fiturnya sudah setara 250 cc.

Hari ini Rossi dan Vinales memperkenalkan R15 MY 2017 baru sebatas internal Yamaha. Esok hari, Senin (23/1) keduanya dikabarkan akan menggeber si kuda besi anyar di Sentul sekaligus perkenalan resmi R15 MY 2017 ke publik tanah air. Secara personal ada 3 rekan Jatimotoblog yang diundang ke Sentul besok. Monggo simak live reportnya di rudysoul.com, munivmotovlog.com dan mariodevan.com.

Back to topic, Yamaha Indonesia sepertinya tidak terima dengan kekalahan R15current dari rival kuat All New CBR150R, baik dari sisi fitur maupun penjualan. Mereka “balas dendam” di R15 MY 2017 dengan pemberian fitur yang rada edan sebenarnya jika diaplikasikan di sport 150. Paling luar biasa tentu saja adalah fitur assist & slipper clutch yang baru pertama ada di kelas sport 150 (Rossi menyebut fitur ini di video wawancaranya). Bahkan, fitur ini baru setahun belakangan disematkan di sport 250 cc.

Yamaha telah membuat standar baru sport 150. Konon kabarnya, selain assist & slipper clutch yang bikin engine brake smooth, Yamaha juga membekali R15 MY 2017 dengan asymetric engine. Opo maneh iki? Dunia balap motor bebek sudah akrab dengan modifikasi engine seperti ini, main-main dengan piston. Belum lagi VVA yang sudah terbukti valuable di NMax, bikin motor ngacir di putaran bawah hingga atas.

Bekal R15 MY 2017 sudah lebih dari cukup untuk menaklukkan pasar lokal. Tinggal bagaimana Yamaha mengedukasi masyarakat soal kelebihan-kelebihan fitur yang sudah diberikan, khususnya assist & slipper clutch yang masih baru. Strategi marketing juga harus mulai direvolusi, tidak ada salahnya meniru cara Honda memanjakan konsumennya, merayu calon pembelinya hingga memelihara komunitas-komunitas agar makin lengket dan loyal.

-RA-

2 responses to “YZF-R15 MY 2017 Launching Internal, Rossi Sebut Fitur Assist & Slipper Clutch!

  1. Ping-balik: R15 MY 2017 Power 19 hp, Bobot 137 kg… All In You Get On It! | rideralam.com·

  2. spek lebih unggul dari h*nda, klo dibandigin sama suz*ki cuma kalah di mesin..
    tapi kelebihan h*nda yg sulit utk dikalahkan adalah BRAND IMAGE!!!
    dan yamaha utk mngalahkan brand image tsb, hampir imposible sih..

    Suka

Tinggalkan komentar